Pemesanan Tiket Pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina Dibuka

Avatar photo
Laga Indonesia vs Argentina yang akan digelar 19 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Karno (Foto: @PSSI)
Laga Indonesia vs Argentina yang akan digelar 19 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Karno (Foto: @PSSI)

TENTANGKEPRI.COM – Pemesanan tiket laga sepak bola FIFA Matchday antara Indonesia melawan Argentina dimulai Senin (5/6/2023) pukul 12.00 WIB. Pada hari pertama, pemesanan tiket dikhususkan bagi nasabah Bank BRI.

Sedangkan yang untuk umum dibuka pada Selasa dan Rabu 6-7 Juni 2023. Calon pembeli dapat memesan melalui aplikasi tiket.com dengan mendaftar terlebih dahulu. 

BACA JUGA:  Ribuan Tiket Pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina Habis Terjual

Sebelumnya, PSSI telah mengumumkan jadwal pemesanan tiket laga Indonesia vs Argentina melalui akun twitter-nya. Seperti halnya pemesanan tiket grup band Coldplay, diduga akan terjadi war atau saling berebut di antara calon pembeli.

Seperti diketahui, timnas Indonesia akan menantang juara dunia sepak bola Argentina. Laga tersebut akan digelar pada Senin 19 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta.

BACA JUGA:  Lionel Messi, Di Maria, dan Nicolas Otamendi Batal ke Indonesia

Ada empat kategori harga tiiket untuk menonton laga bersejarah tersebut. Harga tiket termurah tercatat sebesar Rp600 ribu untuk kategori 3, sedangkan yang termahal Rp4,25 juta untuk kategori VIP.

Setiap orang dengan satu KTP hanya bisa memesan maksimal dua tiket. Calon pembeli dapat membuka link berikutĀ  https://www.tiket.com/info/tiket-indonesia-vs-argentina.(*)

BACA JUGA:  Lionel Messi Dikabarkan Batal ke Indonesia

Sumber: rri.co.id